Rabu, 05 April 2017

Hari jadi Kota Pasuruan ke 331

Dalam rangka memperingati hari jadi Kota Pasuruan yang ke 331, maka Pemerintah Kota Pasuruan menggelar acara " Pasuruan Jaman Biyen " (PJB) selama 3 hari, dari tanggal 31 Maret sampai 2 April 2017 yang dilaksanakan sepanjang jalan pahlawan. PJB ini merupakan acara tahunan yang sangat ditunggu tunggu oleh masyarakat, karena selama PJB berlangsung masyarakat disuguhi atraksi dari peserta PJB seperti atraksi barongsai, melukis bersama, dan beberapa show kecil yang menarik. Peserta PJB diramaikan oleh SKPD, sekolah, dan umum, selain itu juga dituntut untuk menampilkan unsur - unsur tempo dulu pada standnya. 

stand DPMPTSP Kota Pasuruan menampilkan tema "Kantor Perizinan Tempo Dulu"
Walaupun sempat diguyur hujan, masyarakat Kota Pasuruan tumpah ruah di sepanjang jalan Pahlawan untuk menikmati Pasuruan Jaman Biyen, yaaah.. karena nggak tiap hari kan ada acara menarik seperti ini ;) hehehehe....